Pages

Jumat, 17 Juni 2016

Perancangan Game Walking Dead

Game ini menceritakan mengenai seseorang lelaki yang bernama Rick harus dapat menyelamatkan keluarganya yang telah hilang. Rintangan pada game ini yaitu terdapat zombie yang akan menghadang Rick. Pada game ini juga terdapat 2 level. Berikut ini merupakan story line dan gambaran karakter pada game walking dead.

·         Story Line
Rick terbangun di ranjang rumah sakit. Ia menemukan bahwa seluruh bangunan telah dipenuhi oleh mayat-mayat hidup. Ia bersusah payah untuk kembali ke rumah. Sepanjang jalan ia berusaha untuk menghindari mayat-mayat yang mengejarnya.

Setiba di rumah ia menemukan bahwa seluruh keluarganya telah hilang. Kemudia ia bertemu dengan seorang lelaki dan anaknya yang menjelaskan bahwa dunia telah terjangkit virus yang membuat mayat dapat hidup kembali. Mayat-mayat ini akan mengejar manusia untuk dimakan.

Rick adalah seorang polisi, karena itu ia mengajak mereka ke markas untuk mengambil senjata. Ia mengajak pria itu untuk pergi bersamanya, namun ia menolak. Akhirnya mereka berpisah dan perjalanan Rick untuk menemukan keluarganya pun dimulai.

Di dalam perjalanan menemukan keluarganya, Rick harus menghadapi tantangan. Dia harus berhadapan dengan banyak zombie (mayat hidup). Di dalam game ini terdapat beberapa level yang masing-masing memiliki tingkat kesulitan yang berbeda. Sepanjang perjalanan, Rick harus menemukan petunjuk yang akan digunakan untuk mencari keluarganya.

·         Karakter pada Game
Karakter pada game dibawah ini suatu saat akan dapat berubah dengan penyesuain game yang kami buat. Di bawah ini merupakan desain awal dari karakter game kami.

RICK
Salah satu orang yang dapat selamat dari serangan zombie. Sebagai seorang polisi dia memiliki keahlian dalam menembak, keahliannya tersebut digunakan untuk membunuh tiap zombie yang menyerang.








WALKER
Zombie jenis ini masuk dalam kategori belum mempunyai kemampuan khusus.  Dia akan terkalahkan dengan 1 kali tembakan. Point yang didapat dari zombie jenis ini 100.





CONE HEAD
Zombie jenis ini memiliki kemampuan khusus yaitu mempunyai cone pada kepalanya yang dapat membuat dia dapat menahan tembakan dari Rick. Zombie jenis ini dapat dikalahkan dengan 2 kali tembakan. Point yang didapat dari zombie jenis ini yaitu 200.





TROOPER

Zombie jenis ini memiliki kemampuan khusus yaitu mempunyai tameng pelindung yang dapat menahan tembakan dari Rick. Zombie jenis ini dapat dikalahkan dengan 3 kali tembakan. Point yang didapat dari zombie jenis ini yaitu 300.
  
















Tidak ada komentar:

Posting Komentar